Cuma Madrid Yang Masih Kebal di Eropa

Cuma Madrid Yang Masih Kebal di Eropa
Cristiano Ronaldo vs Zlatan Ibrahimovic (c) AFP
- Hanya ada satu tim yang belum terkalahkan di semua ajang di lima liga top Eropa (EPL, La Liga, Serie A, Bundesliga, Ligue 1) musim ini. Tim tersebut adalah Real Madrid.


Madrid menjamu di matchday 4 Grup A Liga Champions 2015/16, Rabu (04/11). Madrid menang 1-0 lewat gol tunggal Nacho Fernandez. Madrid menang adu kekebalan di Santiago Bernabeu.



Laga di Bernabeu ini mempertemukan dua tim yang belum tersentuh kekalahan di lima liga besar Eropa (semua kompetisi). Menang tipis, Madrid pun memegang status tersebut sendirian.



Selain sukses mempertahankan rekor tak terkalahkan di semua ajang resmi musim 2015/16, Madrid juga memastikan diri lolos dari Grup A. Madrid (10 poin) unggul atas PSG (7), Shakhtar Donetsk (3) dan Malmo (3) serta melenggang ke fase knockout dengan dua matchday tersisa. [initial]


 (mc/gia)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.