Costa: Kami Selalu Mencetak gol di Saat Yang Tepat

Costa: Kami Selalu Mencetak gol di Saat Yang Tepat
Diego Costa. (c) AFP
Bola.net - Pahlawan Atletico Madrid saat menang melawan AC Milan, Diego Costa menyatakan bahwa kelebihan timnya adalah mencetak gol di saat yang tepat.

Dalam laga 16 besar Liga Champions, Atleti sukses mempermalukan Milan di San Siro dengan skor 1-0. Gol Costa di menit-menit akhir membuat Los Rojiblancos memiliki kans untuk lolos ke babak selanjutnya.

"Ini adalah laga sulit melawan tim yang tangguh. Tetapi kami selalu mencetak gol di saat-saat penting," cetus Costa.

"Kami tetap tenang ketika ditekan, karena kami tahu pada akhirnya akan memiliki peluang. Perjuangan ini belum selesai. Kami mendapatkan hasil yang baik dari leg pertama, tapi Milan adalah tim besar dan apa pun bisa terjadi," bebernya. [initial]

 (foti/gag)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.