Chiellini Cedera, Para Fans Kecewa

Chiellini Cedera, Para Fans Kecewa
Giorgio Chiellini - Luis Suarez (c) AFP
Bola.net - Absennya Giorgio Chiellini pada pertandingan final Liga Champions, membuat mayoritas fans sepakbola kecewa. Pasalnya, selain pertarungan kedua klub yang menjadi sajian utama, pertemuan antara striker Barcelona, Luis Suarez dan bek Timnas Italia tersebut telah ditunggu-tunggu oleh banyak pihak.

Seperti yang diketahui, keduanya pernah terlibat insiden ketika berlaga di ajang Piala Dunia 2014 lalu. Dalam insiden tersebut, Suarez kedapatan menggigit bahu dari Chiellini dan mengakibatkan banyak komentar terkait keduanya di akun jejaring sosial media.

Berbagai reaksi kekecewaan tersebut kemudian banyak bermunculan di jejaring sosial media Twitter. Akun Twitter milik Christina (@love_christina) misalnya, ia mencuitkan sebuah pernyataan yang menyayangkan absennya Chiellini di partai final Liga Champions, Minggu (07/6) mendatang. Ia menuliskan, "Chiellini melewatkan laga final Liga Champions karena dia tidak mau jadi korban gigitan Suarez untuk kedua kalinya."

Sementara itu, Euro Soccer Company (@EuroSoccer2) mencuitkan sebuah tweet dengan menyertakan foto Chiellini saat dirinya menunjukkan hasil gigitan yang dilakukan oleh striker Uruguay itu. "Giorgio Chiellini tidak tampil pada final Liga Champions. Kami tidak boleh menyalahkannya, dia hanya tidak ingin bajunya robek lagi!" tulis Euro Soccer Company.

Berikut reaksi kekecewaan para fans terkait absennya Chiellini:

 (bola/yp)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.