
Bola.net - - Bek Juventus, Giorgio Chiellini, melayangkan pujian kepada pemain bertahan Real Madrid, Sergio Ramos. Menurutnya, pemain berusia 32 tahun tersebut saat ini pantas untuk disebut sebagai bek terbaik di dunia.
Kedua pemain akan bertemu di leg pertama Liga Champions antara Juventus dan Real Madrid pada hari Rabu (4/4) dini hari nanti. Kedua tim juga sempat bertemu di babak final di musim lalu, yang berakhir dengan kekalahan Juventus 1-4.
Dalam wawancaranya bersama El Mundo, Chiellini menyebutkan bahwa Ramos saat ini merupakan bek terbaik di dunia. Ia juga menganggap bahwa Ramos mempunyai kualitas yang tak dimilikinya sekarang.
"Anda harus belajar dari yang terbaik, tentu saja. Tapi tidak untuk menggantikannya," ujar Chiellini.
"Saya tak memiliki teknik ataupun daya ledak dari Sergio Ramos. Dia adalah bek terbaik di dunia dan dia tahu cara bermain di pertandingan yang penting," lanjutnya.
Selain di level klub, kedua pemain juga sering bertemu dalam laga internasional bersama negara masing-masing, yakni Italia dan Spanyol. Keduanya terakhir kali bertemu di ajang Piala Eropa 2016 lalu, yang berakhir kemenangan untuk Spanyol dengan skor 2-0.
Baca Juga:
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 2 April 2018 19:49
-
Liga Champions 2 April 2018 19:29
-
Liga Champions 2 April 2018 19:07
-
Liga Champions 2 April 2018 18:51
-
Liga Italia 2 April 2018 18:23
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 22 Maret 2025 07:53
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:44
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:42
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:29
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 07:15
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:43
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...