
Bola.net - Thomas Tuchel memberikan pujian kepada dua pemainnya N'Golo Kante dan Kai Havertz yang tampil cemerlang saat Chelsea mengalahkan Lille di Liga Champions.
Chelsea menerima kunjungan Lille pada leg pertama babak 16 besar di Stamford Bridge, Rabu (23/2/2022) dini hari WIB. Di laga ini, The Blues berhasil meraih kemenangan dengan skor 2-0.
Kai Havertz mencetak gol pertama Chelsea pada babak pertama. Christian Pulisic kemudian mampu menggandakan kedudukan pada babak kedua.
Advertisement
Hasil ini menjadi modal bagus bagi Chelsea untuk menjalani leg kedua di markas Lille. Kedua tim akan saling bentrok di Stade Pierre-Mauroy pada 17 Maret mendatang.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Puji Kante
N'Golo Kante tampil sangat luar biasa di lini tengah Chelsea. Gelandang asal Prancis tersebut meraih penghargaan UEFA man of the match untuk penampilannya kali ini.
‘N’Golo memiliki beberapa masalah untuk menemukan kekuatan dan ritme setelah cedera dan setelah dia absen untuk beberapa pertandingan dan dia kini mulai kembali ke level teratas," kata Tuchel di situs resmi klub.
"Dia menjadi lebih baik setiap menit sepanjang pertandingan, dan secara instan itu memiliki dampak besar bagi tim, tetapi ini bukan hal yang mengejutkan. Kami sedang menunggu beberapa pertandingan sekarang dan hari ini dia menemukan ritmenya dan dampaknya sangat besar."
Puji Havertz
Kai Havertz terpilih sebagai ujung tombak Chelsea menggantikan Romelu Lukaku. Pemain asal Jerman tersebut tampil bagus dengan mencetak satu gol.
"Untuk Kai, saya sangat senang karena Kai tampil sangat apik selama beberapa pekan ini," ucap Tuchel.
"Dia benar-benar meningkat dan usahanya sangat besar, kinerjanya luar biasa, area lapangan yang dia jelajahi untuk kami sangat bagus."
Laga Berikutnya
Chelsea tidak bisa bersantai setelah mengalahkan Lille. Mereka ditunggu pertandingan sulit pada akhir pekan ini.
The Blues akan menghadapi Liverpool pada final Carabao Cup. Kedua tim akan bertarung di Wembley.
Sumber: Chelsea FC
Baca Juga:
- Chelsea vs Lille: Momen Lucu Permen Karet Lompat dari Mulut Thomas Tuchel
- Chelsea Menang dan Raih Clean Sheet Lawan Lille, Thomas Tuchel Bahagia
- 5 Pelajaran Laga Chelsea vs Lille: Kai Havertz Harus Jadi False 9 Permanen
- Rapor Pemain Chelsea Saat Bungkam Lille: Kante Brilian, Silva Kokoh, Pilih Havertz atau Lukaku?
- Sukses Bekuk Lille, Fans: Lukaku Ga Main, Chelsea Ngeri Kembali
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 22 Februari 2022 23:34
Jota dan Firmino Absen Lawan Leeds, Bagaimana Saat Lawan Chelsea?
-
Liga Champions 22 Februari 2022 22:02
Jadwal dan Live Streaming Chelsea vs LOSC Lille di Vidio Hari Ini
-
Liga Spanyol 22 Februari 2022 20:58
Eks Chelsea Ini Jelaskan Apa Alasan Hazard tak Bisa Samai Level Messi dan Ronaldo
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 09:42
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 09:33
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 09:21
-
Bulu Tangkis 23 Maret 2025 08:58
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 08:30
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 08:17
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...