Cetak Gol Ala Messi, Saul Girang

Cetak Gol Ala Messi, Saul Girang
Saul Niguez (c) AFP
- Saul Niguez mengaku dirinya amat senang, usai sukses membantu Atletico Madrid meraih kemenangan mengejutkan 1-0 atas Bayern Munchen, di leg pertama semifinal Liga Champions di Vicente Calderon dini hari tadi.


Pemain muda Spanyol itu menjadi sosok yang mencetak gol tunggal kemenangan tim, dengan aksi ala Lionel Messi. Ia melewati beberapa pemain Bayern, sebelum menaklukkan Manuel Neuer dengan eksekusi sempurna.


"Saya terus menggiring bola, saya melihat dua pemain lawan datang, dan saya mencoba melewati mereka dengan bergerak ke sisi kiri. Ya, itu adalah gol paling penting dan paling indah yang pernah saya cetak di sepanjang karir saya," tutur Saul pada AS.


"Kami juga harusnya bisa unggul lebih jauh, usai tendangan Fernando Torres membentur tiang."


"Bayern sendiri adalah tim yang bermain amat disiplin, kami harus berterima kasih pada suporter, yang sudah membantu tim meraih kemenangan ini. Leg kedua di Jerman akan amat penting, namun kami juga harus memikirkan laga di La Liga nanti." [initial]


 (as/rer)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.