
Bola.net - Chelsea menundukkan Porto dengan skor 2-0 dalam duel leg pertama perempat final Liga Champions 2020/21, Kamis (8/4/2021). Kemenangan ini krusial bagi The Blues yang membutuhkan suntikan rasa percaya diri.
Pasalnya, akhir pekan lalu Chelsea baru menelan kekalahan pahit. Mereka dihajar West Brom dengan skor telak 2-5, padahal bermain di Stamford Bridge.
Kekalahan kemarin itu adalah yang pertama bagi Chelsea di era Thomas Tuchel, dan terjadi setelah mereka kembali dari jeda internasional.
Advertisement
Karena itu, laga kontra Porto tadi sangatlah penting dan Chelsea terbukti bisa memenanginya.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Sangat penting!
Chelsea tidak menang mudah, Porto benar-benar merepotkan dan mereka harus berjuang menjaga clean sheet.
Hal ini disampaikan langsung oleh Jorginho, salah satu gelandang The Blues. Menurutnya, clean sheet dan kemenangan 2-0 kali ini sangatlah penting untuk tim.
"[Clean sheet] ini sangatlah penting. Perasaan kami tidak bagus [setelah kebobolan lima], menyakitkan, tapi kami bisa belajar dari itu," kata Jorginho di laman resmi UEFA.
"Kami tahu bahwa, bagi kami, yang terpenting adalah bertahan dengan baik dan tidak kebobolan, supaya kami bisa menyerang setelahnya."
Lupakan untuk leg kedua
Memetik kemenangan 2-0 di kandang lawan seharusnya membuat Chelsea berada di posisi yang sangat menguntungkan untuk leg kedua. Namun, Jorginho ingin rekan-rekannya melupakan hasil hari ini.
"Kami semua sangat senang untuk hasil ini, tetapi untuk leg kedua nanti kami harus tetap rendah hati," sambung Jorginho.
"Kami tidak perlu memikirkan bahwa kami ada di posisi unggul, sebab itu akan jadi masalah."
"Kami hanya perlu tetap tenang dan tetap fokus," tutupnya.
Sumber: UEFA
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 7 April 2021 22:14
-
Liga Inggris 7 April 2021 19:00
Saingi Manchester United, Chelsea Juga Kejar Nikola Milenkovic
-
Liga Inggris 7 April 2021 17:00
-
Liga Champions 7 April 2021 16:20
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 14:48
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 14:14
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 13:45
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 13:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 13:14
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 12:45
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...