Cedera, Iniesta Tak Ikut Barca ke Siprus

Cedera, Iniesta Tak Ikut Barca ke Siprus
Andres Iniesta. (c) AFP
Bola.net - Andres Iniesta tidak akan tampil untuk Barcelona di laga Liga Champions melawan APOEL tengah pekan ini.

Gelandang Spanyol itu dikabarkan masih mengalami cedera dan tidak masuk dalam daftar 22 orang pemain yang akan melakukan perjalanan ke Siprus tengah pekan ini, meski sebelumnya sudah sempat kembali berlatih bersama tim, menurut laporan Football Espana.

Selain Iniesta, Thomas Vermaelen juga tidak akan melakukan perjalanan bersama tim lantaran baru saja mengalami cedera hamstring.

Barcelona sendiri sudah dipastikan lolos ke babak 16 besar dan hanya tinggal memperebutkan posisi puncak grup dengan PSG. [initial]


  (foes/rer)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.