Casillas Ragu Madrid Kembali Bantai Habis Schalke di Jerman

Casillas Ragu Madrid Kembali Bantai Habis Schalke di Jerman
Iker Casillas (c) AFP
Bola.net - Iker Casillas mengaku ragu jika Real Madrid kembali bisa menang 6-1 seperti musim lalu, kala mereka mengunjungi markas Schalke di babak 16 besar Liga Champions dini hari nanti.

Kapten Madrid itu lantas mengingatkan timnya bahwa mereka tidak boleh berpikir duel melawan tim asuhan Roberto Di Matteo bakal berjalan mudah.

"Fakta bahwa kami menghadapi mereka tahun lalu tidak akan menguntungkan kami. Akan jadi kesalahan besar jika kami berpikir duel akan berjalan mudah dan bisa mengulangi apa yang terjadi musim lalu," tutur Casillas pada reporter.

"Sebaliknya,kami harus tampil berhati-hati dan bermain segala kerendahan hati. Ini akan jadi pertandingan yang sulit," pungkasnya. [initial]

 (rma/rer)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.