Cascarino Kecam Keputusan Chelsea Lepas De Bruyne

Cascarino Kecam Keputusan Chelsea Lepas De Bruyne
Kevin De Bruyne (c) AFP
- Mantan penyerang , Tony Cascarino, mengecam keputusan Jose Mourinho yang dulu melepas pemain sekaliber Kevin De Bruyne.


Gelandang asal Belgia itu pernah membela Chelsea memang. Ia hanya bertahan selama dua tahun saja yakni 2012 hingga 2014. Setelah itu ia dilego ke Wolfsburg dan hanya bertahan selama setahun saja di klub Jerman itu sebelum Manchester City datang membelinya.


Bersama City De Bruyne terus menunjukkan performa yang sangat memuaskan. Salah satunya nampak ketika ia membantu The Citizen menyingkirkan dari babak perempat final Liga Champions. Satu golnya di laga leg kedua membuat timnya lolos ke semifinal dengan keunggulan agregat 3-2.


Mengkilapnya performa pemain berusia 24 tahun tersebut bersama City membuat Cascarino marah. Ia pun mengaku tak habis pikir mengapa Chelsea dan Mourinho dulu berani-beraninya melepas gelandang tersebut.


"Apa yang Chelsea tidak lihat dari De Bruyne? Saya tak bisa paham mengapa mereka dan Mourinho memutuskan untuk melepasnya," ketusnya.


"Ia mungkin tak memainkan terlalu banyak laga namun bukankah ia jelas telah menunjukkan potensinya di sesi latihan tiap hari?" Tulisnya pada kolomnya di The Times. [initial]


 (tms/dim)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.