Carvajal Prediksi Real Madrid Temui Jalan Terjal di Wolfsburg

Carvajal Prediksi Real Madrid Temui Jalan Terjal di Wolfsburg
Dani Carvajal (c) AFP
- Dani Carvajal yakin Real Madrid akan menemukan laga sulit ketika berkunjung ke markas pada hari Kamis (7/4) besok untuk menjalani perempat final Liga Champions. Menurut Carvajal, klub asal Jerman tersebut akan bermain sangat menekan.


Carvajal pernah menjalani pertandingan dua kali menghadapi Wolfsburg ketika masih menjalin kontrak dengan Bayer Leverkusen. Ia selalu kalah dalam dua kesempatan tersebut. Bek asal Spanyol tersebut pun yakin Real Madrid akan kesulitan.


"Bermain di sana akan sulit, mereka bermain sangat menekan," kata Carvajal pada laman resmi Real Madrid.


"Mereka menekan sangat tinggi. Saya yakin pertandingan nanti akan sangat sulit," paparnya.


Leg kedua versus Wolfsburg akan berlangsung di Santiago Bernabeu dan bisa menjadi keuntungan bagi Real. Namun demikian, Carvajal ingin timya segera memastikan kemenangan pada pertemuan pertama.


"Kami pergi ke sana untuk menang, tanpa memikirkan pertemuan kedua di stadion kami," ucapnya. [initial]

 (rmfc/shd)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.