Cari Aman, Simeone Ogah Sebut Wasit Untungkan Barca

Cari Aman, Simeone Ogah Sebut Wasit Untungkan Barca
Diego Simeone (c) VIImages
- Diego Simeone tidak ingin mengambil resiko dengan mengkritik wasit terkait kartu merah Fernando Torres, kala Atletico Madrid kalah 1-2 dari dini hari tadi.


Torres diusir usai ia mendapat dia kartu kuning, setelah sebelumnya membawa timnya unggul lebih dulu dalam pertandingan perempat final Liga Champions di Camp Nou.


Barcelona akhirnya mampu memanfaatkan keunggulan jumlah pemain dan meraih kemenangan 2-1 di laga tersebut


"Saya tidak marah dengan Torres, tentu saja. Silahkan kalian tentukan sendiri apakah itu adil. Mirip dengan apa yang dialami Arda Turan di Bernabeu tahun lalu. Wasitlah yang berhak memutuskan," tutur Simeone pada Goal International.


"Saya tidak akan mengatakan apa yang ingin saya katakan. Itu jelas. Saya coba untuk memikirkan dengan baik mengenai hal tersebut."


"Suarez? Ia terlibat di lebih dari dua insiden, namun saya tak bisa mengatakan apa yang saya pikirkan." [initial]


 (gl/rer)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.