Capello Beber Sebab Enrique Gagal di AS Roma

Capello Beber Sebab Enrique Gagal di AS Roma
Fabio Capello (c) Ist
Bola.net - Fabio Capello belum lama ini menjelaskan alasan mengapa Luis Enrique pernah gagal dalam menangani AS Roma.

Mantan pelatih Barcelona B memang pernah ditunjuk menukangi tim raksasa Serie A, sebelum akhirnya dianggap gagal dan terpaksa kembali ke Spanyol untuk melanjutkan karir bersama Celta Vigo.

Musim lalu, ia diminta bergabung dengan Barcelona dan di akhir musim sukses membawa klubnya meraih treble.

"Ia tidak bisa memahami atmosfer di ibu kota Italia. Sekarang, ia sudah lebih dewasa sebagai pelatih, ia mengenal dengan baik lingkungan di Barcelona dan ia tidak akan mengulang kesalahan yang sama seperti di Italia," jelas Capello pada Fox Sports.

"Itulah mengapa ia sukses memenangkan semua gelar juara musim lalu," pungkasnya.

Enrique akan memimpin Barcelona menghadapi AS Roma di Liga Champions tengah pekan ini. [initial]

 (fox/rer)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.