Calon Lawan Wolfsburg: PSG, Juventus, Benfica

Calon Lawan Wolfsburg: PSG, Juventus, Benfica
Wolfsburg singkirkan Manchester United (c) AFP
- menang 3-2 menjamu Manchester United di matchday pemungkas Grup B Liga Champions 2015/16. Wolfsburg lolos sebagai juara grup bersama runner-up PSV Eindhoven dan MU terlempar ke Liga Europa.


Di babak 16 besar, Wolfsburg akan diundi melawan salah satu runner-up dari grup lainnya, yang bukan dari satu negara. Yang sudah pasti jadi calon lawan Wolfsburg adalah , dan . Pelatih Wolfsburg Dieter Hecking pun dibuat cukup was-was.


"Ketika saya tahu siapa saja yang finis peringkat dua di grup mereka - PSG, Juventus dan Benfica - ternyata mereka tim-tim besar. Namun, kami juga bagus dan kami sudah menunjukkannya malam ini," kata Hecking seperti dilansir situs resmi UEFA.


Juara grup

A: Real Madrid

B: Wolfsburg

C: Atletico Madrid

D: Manchester City

E: Barcelona

F: Bayern Munchen

G: Belum pasti

H: Zenit.


Runner-up grup

A: PSG

B: PSV Eindhoven

C: Benfica

D: Juventus

E: Belum pasti

F: Belum pasti

G: Belum pasti

H: Belum pasti.


"Kami harus menerima siapa pun (yang akan jadi lawan). Kami memiliki kesempatan, dan kami ingin mengambilnya," tegas Hecking. [initial]


 (uefa/gia)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.