Buffon Kaget Juventus Tembus Final Liga Champions

Buffon Kaget Juventus Tembus Final Liga Champions
Gianluigi Buffon (c) AFP
Bola.net - Penjaga gawang nomor satu Juventus, Gianluigi Buffon mengaku kaget tim yang dibelanya bisa menembus partai puncak Liga Champions musim ini.

Buffon mengaku kalau Juve memang menargetkan melaju ke final Liga Champions, namun hal itu diperkirakan baru bisa dicapai dua atau tiga tahun mendatang karena sempat terjadi pergantian manajer yang cukup mendadak.

"Melaju ke final adalah target saya bersama rekan-rekan dan klub ini. Kami semua bersumpah untuk bisa sampai ke sini." tutur Buffon.

"Namun kami tidak merasa hal itu bisa terjadi tahun ini, karena adanya pergantian pelatih. Kami merasa hal itu akan datang dalam dua atau tiga tahun mendatang. Ini sungguh tak diperkirakan, sebuah kejutan, dan hal ini membuat kami sangat bahagia." tegasnya. [initial]

 (as/jrc)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.