Buffon Dambakan Trofi Liga Champions

Buffon Dambakan Trofi Liga Champions
Gianluigi Buffon (c) AFP
Bola.net - Kiper Juventus, Gianluigi Buffon mengakui bahwa ia berharap merasakan trofi Liga Champions bersama Bianconeri sebelum pensiun nantinya.

Buffon selama satu dekade lebih telah menjelma menjadi salah satu kiper terbaik di dunia. Namun selama itu pula ia sama sekali belum pernah mengangkat trofi yang menjadi simbol tim terbaik di Eropa tersebut.

Dan jelang pertemuan melawan AS Monaco di perempat final Liga Champions tengah pekan ini, Buffon mengakui bahwa ia berharap bisa mewujudkan salah satu impiannya itu.

"Bila anda menanyakan kepada saya tentang gelar Liga Champions, maka itu tentunya akan sangat luar biasa. Ini tak mustahil bagi kami, ini adalah gelar yang sangat saya dambakan dan target yang selalu saya pikirkan hingga saat ini," ujarnya.

"Saya tak akan terkejut bila kami mampu meraihnya sebelum saya mengakhiri karir profesional. Saya telah bekerja keras untuk ini dan saya percaya, bila anda bekerja keras maka akan ada imbalan yang nyata bagi anda," tandasnya.[initial]

 (bola/dzi)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.