Brace UCL di Mestalla, Dari Totti Sampai Hulk

Brace UCL di Mestalla, Dari Totti Sampai Hulk
Hulk (c) AFP
Bola.net - Valencia menyerah 2-3 saat menjamu Zenit di Mestalla pada matchday 1 Grup H Liga Champions 2015/16, Kamis (17/9). Dua dari tiga gol Zenit dicetak oleh Hulk.

Hulk pun tercatat sebagai pemain keempat yang pernah mengukir brace Liga Champions melawan Valencia di Mestalla. Pemain pertama yang sanggup melakukannya adalah Francesco Totti pada tahun 2003 silam.


Pemain dengan brace UCL vs Valencia di Mestalla

2003 - Francesco Totti (AS Roma)

2004 - Nelson Haedo Valdez (Werder Bremen)

2007 - Steffen Iversen (Rosenborg)

2015 - Hulk (Zenit).

Totti melakukannya bersama AS Roma di fase grup 2002/03. Waktu itu, Roma menang 3-0 berkat performa top Totti yang mengukir brace dan merancang assist untuk Emerson.



Setelah Totti, ada Nelson Valdez yang datang bersama Werder Bremen pada tahun 2004 dan Steffen Iversen yang memperkuat Rosenborg tiga tahun berselang. Tahun ini, ganti Hulk yang melakukannya. [initial]

 (mc/gia)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.