Bos West Ham: Martial Bisa Cetak Banyak Gol ke Wolfsburg

Bos West Ham: Martial Bisa Cetak Banyak Gol ke Wolfsburg
Anthony Martial (c) AFP
- Bos West Ham, Slaven Bilic, mendukung Manchester United kembali ke jalur kemenangan kala mereka menghadapi di Liga Champions pekan ini.


Tim Premier League hanya bisa bermain imbang tanpa gol melawan The Hammers pekan lalu dan kini mereka akan menjalani duel tandang ke Jerman, yang wajib dimenangkan jika ingin lolos ke babak 16 besar.


Bilic mengatakan bahwa United bakal bisa mencetak gol ke tim Bundesliga, mengingat mereka punya striker berbahaya seperti Anthony Martial.


"United bisa mencetak banyak gol. Mereka punya pemain berkualitas seperti Martial," tutur Bilic pada Daily Star.


"Martial adalah pemain yang bisa amat berbahaya ketika menguasai bola dan ia bisa membuat peluang serta mencetak gol.


"Wolfsburg adalah tim top Jerman dan mereka akan bermain di kandang, namun United tak harus menang 5-0 untuk bisa lolos."[initial]


 (dst/rer)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.