
Musim ini, Morata telah mencetak dua gol dalam lima penampilan bersama Juventus di Liga Champions. Namun, di Serie A, Morata baru punya satu gol dalam 13 penampilan. Bek Juventus Leonardo Bonucci yakin bahwa ketajaman dan performa terbaik striker 23 tahun Spanyol itu akan segera kembali terlihat.
"Kita belum melihat Alvaro yang terbaik musim ini. Namun perlu diingat, jika bukan berkat dia, kami mungkin takkan lolos ke final Liga Champions musim lalu," kata Bonucci seperti dilansir situs resmi UEFA.
"Dengan sedikit kesabaran dan dukungan kami semua, rekan-rekannya, dia akan segera kembali mencetak gol demi gol," tegas Bonucci.
Musim lalu, Morata mencetak delapan gol di Serie A. Di Liga Champions, Morata menyarangkan lima gol, termasuk dua gol yang menyingkirkan sang mantan klub Real Madrid di semifinal serta satu gol dalam kekalahan 1-3 Juventus melawan Barcelona di final. [initial]
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 7 Desember 2015 20:53
-
Liga Champions 7 Desember 2015 16:05
-
Liga Champions 7 Desember 2015 16:00
-
Liga Spanyol 7 Desember 2015 13:55
-
Editorial 7 Desember 2015 13:38
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 23 Maret 2025 01:32
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 01:02
-
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025 00:32
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 00:01
-
Bulu Tangkis 22 Maret 2025 23:39
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 23:16
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...