Blanc: Di Maria Harus Tunjukkan yang Terbaik Lawan City

Blanc: Di Maria Harus Tunjukkan yang Terbaik Lawan City
Angel Di Maria (c) Icon Sport
- Laurent Blanc meminta Angel di Maria menunjukkan yang terbaik, kala bermain melawan Manchester City di leg kedua babak perempat final Liga Champions dini hari nanti.


Blanc berharap Di Maria bisa mengulang lagi penampilan terbaiknya, ketika mantan pemain Manchester United itu kembali ke Inggris Utara untuk kali pertama sejak transfernya musim panas lalu.


"Di Maria tengah berada di bawah tekanan, sama seperti semua orang," tutur Blanc pada Goal International.


"Ia datang ke sini untuk memberikan kami kualitas dan pengalaman. Ia sudah memenangkan Liga Champions."


"Ia harus menunjukkan aksi terbaiknya. Anda harus berada di motivasi yang benar untuk bisa melakukan hal tersebut." [initial]


 (gl/rer)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.