Blanc Bandingkan Chelsea Dengan Real Madrid

Blanc Bandingkan Chelsea Dengan Real Madrid
Laurent Blanc (c) AFP
- PSG menang 2-1 menjamu Chelsea pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2015/16, Rabu (17/2). Pelatih PSG Laurent Blanc mengatakan kalau timnya sudah menampilkan salah satu permainan terbaik mereka musim ini.


Namun, menurut Blanc, performa melawan Chelsea dini hari tadi masih berada di bawah performa PSG ketika tandang ke Real Madrid pada fase grup beberapa lalu.


"Itu merupakan salah satu performa terbaik kami musim ini. Yang terbaik, menurut saya, masih yang kami mainkan saat tandang ke Real Madrid," kata Blanc seperti dilansir situs resmi UEFA.


"Chelsea sepertinya cukup senang memberikan penguasaan bola kepada kami, sedangkan Madrid sebaliknya. Namun, kami sanggup membuat mereka (Madrid) mengejar bola."


"Laga malam ini bakal berdampak bagus bagi kami, karena itu membuktikan kalau kami berada di trek yang benar. Ini akan membuat kami jadi lebih kuat," pungkasnya.


Melawan Madrid di Bernabeu, seperti yang disinggung Blanc, PSG memang kalah 0-1 oleh gol tunggal Nacho. Namun, PSG lebih unggul possession dan jumlah tembakan. Hanya sayang, PSG gagal memaksimalkannya. Meski demikian, menurut Blanc, itu adalah performa terbaik PSG musim ini. [initial]


 (uefa/gia)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.