Blanc Akui PSG Tunggu Di Maria

Blanc Akui PSG Tunggu Di Maria
Angel Di Maria (c) AFP
Bola.net - Pelatih PSG Laurent Blanc mengakui bahwa klubnya tengah mencoba membeli Angel Di Maria dari Manchester United. PSG memang terkesan belum banyak bergerak di bursa transfer kali ini.

Blanc bahkan mengindikasikan bahwa Di Maria bakal berpindah klub di Amerika Serikat. Saat ini PSG dan United memang sama-sama berada di Amerika untuk menjalani turnamen pramusim.

Blanc menyebutkan bahwa ia masih berharap Di Maria akan datang ke Amerika Serikat dengan status sebagai pemain PSG.

"Ada kemungkinan besar dia akan bergabung dengan kami, tapi sampai saat ini belum ada yang bisa diresmikan. Ada berita bahwa dia akan datang ke Amerika Serikat. Tapi sampai saat ini, kita semua belum tahu dia akan memakai jersey klub mana saat datang nanti," terang Blanc kepada Eurosport.

Sebelumnya pelatih Manchester United Louis van Gaal sudah mengatakan bahwa ia masih menunggu kehadiran Di Maria. Saat ini Di Maria masih menjalani liburan setelah membela Argentina di Copa America 2015. [initial]

 (eur/hsw)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.