Blanc Akui Chelsea Menang Pengalaman

Blanc Akui Chelsea Menang Pengalaman
Laurent Blanc (c) Bola.net
Bola.net - Tersingkirnya PSG oleh Chelsea di perempat final Liga Champions 2013/14 diakui arsitek Les Parisiens Laurent Blanc disebabkan satu faktor krusial. Faktor tersebut adalah pengalaman.

Unggul 3-1 di Paris, PSG dipaksa out setelah takluk 0-2 pada leg kedua di Stamford Bridge, Rabu (09/4).

"Kualitas PSG dan Chelsea tidak jauh beda. Dari hasil laga dua leg, menurut saya, perbedaannya bahkan sangat tipis," kata Blanc seperti dilansir situs resmi UEFA.

"Namun, di kompetisi selevel Liga Champions, pengalaman juga berbicara. Saya rasa, Chelsea unggul di segi itu," imbuhnya.

Mengingat ini adalah semifinal ketujuh Chelsea dalam 11 musim terakhir, sepertinya penuturan Blanc ada benarnya juga.

Berikutnya, Chelsea tinggal menunggu lawan di empat besar. Drawing akan digelar di markas besar UEFA di Nyon, Swiss, pada 11 April mendatang. [initial]

 (uefa/gia)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.