Benzema: Saatnya Madrid Bersantai

Benzema: Saatnya Madrid Bersantai
Karim Benzema (c) AFP
Bola.net - Striker Real Madrid, Karim Benzema mengaku puas dengan kemenangan 1-0 yang diraih timnya atas wakil Inggris Liverpool semalam (04/11). Dalam pertandingan tersebut, pria asal Prancis ini menjadi pahlawan kemenangan timnya dengan gol tunggal yang dicetaknya di pertengahan babak pertama.

Dengan tambahan tiga angka tersebut, kini El Real mengoleksi poin sempurna 12 dari empat laga dan dipastikan menjuarai Grup B dengan dua laga tersisa. Benzema senang bisa melihat timnya tampil lebih rileks dalam laga sisa kontra Basel dan Ludogorets.

"Kemenangan hari ini sangatlah penting, kami mampu meraih tiga poin dan tidak kebobolan," ungkap Benzema seperti dilansir situs resmi UEFA.

"Tentu saja dampaknya positif, karena kami bisa bersantai saat menjalani dua laga terakhir. Kami saat ini tengah berada dalam tren positif, dan akan terus melanjutkannya."[initial]

 (uefa/mri)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.