Benteng Turin Bianconeri

Benteng Turin Bianconeri
Juventus (c) AFP

Bola.net - - Juventus akan menjamu Tottenham Hotspur di Turin pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2017/18, Rabu (14/2). Sudah cukup lama sejak terakhir kali Juventus menelan kekalahan kandang di kompetisi Eropa.

Di fase grup musim ini, Juventus telah mengalahkan Olympiakos 2-0 dan Sporting Lisbon 2-1, serta imbang 0-0 lawan . Dengan hasil itu, menurut statistik UEFA.com, berarti Juventus tak terkalahkan dalam 26 laga kandang terakhirnya di Eropa.

Terakhir kali Juventus kalah di kandang sendiri dalam kompetisi Eropa adalah dengan skor 0-2 melawan Bayern Munchen pada April 2013. Sejak itu, Juventus telah mencatatkan 16 kemenangan dan 10 hasil imbang.

Juventus Stadium (sekarang dikenal sebagai Allianz Stadium) ibarat sebuah benteng bagi Bianconeri.

Juventus vs Bayern, April 2013 (c) AFPJuventus vs Bayern, April 2013 (c) AFP

Juventus vs Barcelona di fase grup UCL 2017/18 (c) Anadoluy AgencyJuventus vs Barcelona di fase grup UCL 2017/18 (c) Anadoluy Agency

Ini akan menjadi pertemuan pertama Juventus dan Tottenham dan Eropa. Juventus lebih berpengalaman, tapi Tottenham juga tak bisa dipandang sebelah mata.

Tottenham bakal menjadi lawan yang cukup berat. Menjuarai grup yang dihuni Real Madrid, wakil Inggris ini mampu menghadirkan bahaya bagi tuan rumah.

Namun, bermain di benteng mereka sendiri, Juventus boleh menatap laga ini dengan percaya diri.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.