Benitez Khawatir Dengan Lawan Berat di Grup F

Benitez Khawatir Dengan Lawan Berat di Grup F
Rafael Benitez. AFP
Bola.net - Pelatih Napoli, Rafael Benitez mengkhawatirkan kekuatan lawan-lawannya di grup yang disebutnya paling kompetitif pada pentas Liga Champions musim ini. Napoli tergabung di grup F bersama dengan Arsenal, Borussia Dortmund dan Olympique Marseille.

"Grup kami sepertinya yang paling berimbang, tak akan mudah karena kami akan menghadapi klub yang berpengalaman di Liga Champions. Tetapi ini tentu tantangan besar bagi kami," ucap Benitez kepada reporter seperti dilansir Goal International.

"Ketika Anda berbicara tentang Liga Champions, maka semua grup adalah sulit," imbuh pelatih berusia 53 tahun itu.

Benitez mewaspadai Dortmund yang merupakan finalis tahun lalu dan juga Arsenal yang sudah berpengalaman berlaga di Liga Champions. Sementara menghadapi Marseille, diakui Benitez tak akan mudah berdasarkan pengalamannya ketika menangani Valencia menghadapi tim asal Prancis itu di final Uefa Cup. [initial]

  (goal/mac)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.