
Bola.net - - Wissam Ben Yedder kini sedang menjadi perbincangan hangat di pentas sepak bola Eropa. Hal ini tentu saja tidak lepas dari dua gol yang dia cetak ke gawang Manchester United di ajang Liga Champions.
Namun, lebih dari dua gol yang dia cetak ke gawang United, bomber Sevilla tersebut terhitung cukup subur sebagai seorang penyerang. Catatan Ben Yedder sebagai pencetak gol bisa dibilang cukup baik, total sudah 19 gol di cetak di semua kompetisi.
Ben Yedder pun mencatatkan namanya sebagai pemain asal Prancis dengan donasi gol paling banyak ketiga untuk klubnya dari lima liga top Eropa. Hanya ada dua pemain yang mencetak lebih banyak gol darinya yakni: Antoine Griezmann dan Nabil Fekir [21 gol].
19 - Wissam Ben Yedder has scored 19 goals in all comps this season, only Fekir & Griezmann (21) have scored more among the French players of the Top 5 European Leagues. Timely.
— OptaJean (@OptaJean) 13 March 2018
Distribusi gol Ben Yedder juga cukup merata dari tiga kompetisi yang dimainkan oleh Sevilla. Donasi gol paling banyak diberikan pemain berusia 27 tahun di ajang Liga Champions. Ben Yedder sudah mencetak 10 gol, termasuk dua ke gawang United.
Selanjutnya, mantan pemain Toulouse tersebut mencetak enam gol di La Liga dan tiga gol dia cetak di ajang Copa del Rey.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 13 Maret 2018 21:04
-
Liga Champions 13 Maret 2018 20:16
-
Liga Champions 13 Maret 2018 19:32
-
Liga Champions 13 Maret 2018 19:03
-
Liga Champions 13 Maret 2018 18:33
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 14:09
-
Bola Indonesia 20 Maret 2025 14:09
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 14:01
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 14:00
-
Otomotif 20 Maret 2025 14:00
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 13:54
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...