Bek Liverpool: Kami Bukan Barcelona!

Bek Liverpool: Kami Bukan Barcelona!
Dejan Lovren (c) AFP

Bola.net - - Bek Liverpool, Dejan Lovren, yakin tak akan ada comeback dari AS Roma di laga leg kedua Liga Champions pekan depan. Sebab menurutnya, The Reds tidak memiliki gaya bermain sama dengan klub raksasa Spanyol, Barcelona.

Seperti yang diketahui, Barcelona gagal melaju ke babak perempat final setelah tandas di tangan Giallorossi beberapa pekan lalu. Roma, yang kalah 1-4 di leg pertama, berhasil melakukan comeback di pertemuan kedua.

Skuat asuhan Ernesto Valverde tersebut juga memiliki peluang untuk melakukan hal yang sama dalam duel semi-final melawan Liverpool. Dalam laga leg pertama Rabu (25/4) kemarin, Roma kalah dengan skor 2-5.

Di pertemuan kedua nanti, klub asal Italia tersebut akan bermain di hadapan pendukungnya sendiri dan harus mencetak tiga gol agar bisa lolos ke final. Mengenai hal itu, Lovren menyatakan bahwa timnya tak akan mengulangi apa yang terjadi dengan Barcelona dulu.

"Kami bukan Barcelona. Kami memainkan sepakbola yang berbeda dari Barca. Kami adalah tim yang tidak memikirkan lima gol yang dicetak di leg pertama," ujar Lovren kepada Liverpool Echo.

"Kami akan ke sana seperti laga 0-0 dan kami tahu punya 90 menit untuk membuat sejarah lagi. Kami tahu apa yang harus dilakukan dan saya cukup percaya diri bisa bertahan lebih baik dari leg pertama," tandasnya.

Belakangan ini, pertahanan Liverpool menunjukkan performa yang tidak konsisten. dalam lima pertandingan terakhir, mereka sukses mencatatkan dua clean-sheet. Namun, Virgil van Dijk dkk juga kebobolan total lima gol.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.