Bayern vs Juventus, Robben Tak Sabar Bereuni Dengan Mandzukic

Bayern vs Juventus, Robben Tak Sabar Bereuni Dengan Mandzukic
Mario Mandzukic (c) AFP
- Winger Bayern Munchen, Arjen Robben, mengaku tak sabar untuk bersua dengan mantan rekan setimnya yang kini membela , Mario Mandzukic.


Penyerang asal Kroasia tersebut pindah dari Wolfsburg ke Bayern pada tahun 2012. Setelah bermukim selama dua tahun saja di Allianz Arena, Mandzukic akhirnya pindah ke Juventus musim panas kemarin.


Mandzukic sendiri baru saja pulih dari cedera otot yang dialaminya sejak akhir Januari kemarin. Robben pun mengaku dirinya tak sabar lagi untuk bersua dengan pemain 29 tahun tersebut.


"Saya rasa laga ini akan jadi laga yang sangat spesial bagi Mandzukic. Kami sudah tak sabar untuk bertemu dengannya lagi. Ia adalah bagian dari tim yang memenangkan treble," tutur winger asal Belanda ini seperti dilansir Goal International.


Robben tahu bahwa Mandzukic adalah pemain yang bagus dan bisa membahayakan gawang Manuel Neuer. Namun ia menegaskan bahwa timnya tahu bagaimana caranya membendung striker jangkung tersebut.


"Ia akan memberikan segalanya untuk membantu Juventus mendapat hasil bagus. Akan tetap kami mengenalnya dengan baik," tuturnya. [initial]


  (gl/dim)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.