Bayern Kalah, Beckenbauer Puji Madrid

Bayern Kalah, Beckenbauer Puji Madrid
Franz Beckenbauer. (c) afp
Bola.net - Presiden Kehormatan Bayern Munich, Franz Beckenbauer, memuji Real Madrid setelah klub Spanyol itu sukses mengalahkan Die Roten di leg pertama babak semifinal Liga Champions di Santiago Bernabeu, Kamis (24/04).

Di laga tersebut, Madrid menang tipis 1-0 berkat gol Karim Benzema. Walau menang, namun El Real sejatinya tampil defensif dan lebih senang mengandalkan serangan balik. Bahkan, mereka bisa saja menang dengan skor 3-0 jika skema counter attack-nya bisa dimaksimalkan dengan baik oleh Cristiano Ronaldo dan Angel Di Maria.

Walau tampil defensif, namun performa Madrid tersebut justru mendapat pujian dari Beckenbauer. Legenda Jerman tersebut mengaku Los Blancos bermain sangat bagus.

"Mungkin Bayern terkejut dengan cara Madrid bermain. Itu adalah salah satu performa terbaik yang pernah ditampilkan oleh Madrid. Mereka mengubah ritme permainan seperti yang mereka inginkan. Mereka menyerang secara tiba-tiba, kemudian mereka mundur (bertahan). Bila saja kedudukan di babak pertama berakhir 3-0, Anda bisa menghentikan jalannya laga," bebernya pada Sky Sports.

"Madrid tim yang lebih superior, lebih baik dan lebih lincah. Mereka layak menang. Namun, masih ada leg kedua. Kami masih bisa lolos, namun laga itu akan menjadi laga yang sangat berbahaya dan sangat sulit," pungkasnya. [initial]

 (gl/dim)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.