Barzagli: Douglas Costa Bisa Bikin Perbedaan

Barzagli: Douglas Costa Bisa Bikin Perbedaan
Douglas Costa (c) JUVE

Bola.net - - Pemain bertahan Juventus, Andrea Barzagli menyempatkan dirinya untuk memberikan pujian kepada Douglas Costa jelang lawatan mereka ke markas Olympiakos.

Didatangkan dari Bayern Munchen musim panas ini, Costa memang sempat kesulitan beradaptasi dengan sepakbola Italia. Namun perlahan tapi pasti, winger Brasil tersebut menunjukkan kualitasnya.

Saat mengalahkan Napoli akhir pekan lalu, Costa yang bermain sebagai starter mendapatkan banyak pujian karena performanya sangat solid. Dan Barzagli mengakui bahwa Costa bisa menjadi perbedaan dalam pertandingan.

"Dia pemain yang benar-benar bisa membuat perbedaan dalam situasi satu lawan satu. DIa bisa menciptakan keunggulan untuk kami dan itu penting," ujarnya.

"DIa memiliki beberapa karakteristik yang sangat penting dalam sepakbola modern, dan dia sekarang memiliki masa adaptasi karena bermain di Italia itu tak mudah," sambungnya.

"Sekarang dia juga mengerti bagaimana sepakbola Italia bekerja, filosofi permainan kami, jadi sekarang dia tampil hebat dan membantu kami. Dia membantu kami dalam mengembangkan permainan, tapi juga dalam apa yang dia berikat dalam serangan, menciptakan keunggulan numerik," tandasnya.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.