Barcelona, Wakil Spanyol Pertama Yang Tumbang

Barcelona, Wakil Spanyol Pertama Yang Tumbang
(c) AFP

Bola.net - - kalah melawan tuan rumah Manchester City pada matchday 4 Grup C Liga Champions 2016/17. Sang raksasa Catalan dipaksa menyerah 1-3.

Barcelona pun menjadi wakil Spanyol yang tumbang pertama kali di Liga Champions musim ini.

Di fase grup Liga Champions musim ini, Spanyol punya empat wakil, yakni Barcelona, Atletico Madrid, Real Madrid dan . Dari empat wakil tersebut, baru Barcelona yang sudah menelan kekalahan.

Atletico memenangi keempat pertandingan yang telah mereka mainkan di Grup D, bahkan sudah pasti lolos ke putaran berikutnya. Di Grup F, Real Madrid menang dua kali serta sekali imbang, dan dini hari nanti akan bermain melawan tuan rumah Legia Warsawa.

Sama seperti Real Madrid, Sevilla juga meraup tujuh poin dari tiga matchday awal. Di matchday 4 Grup H dini hari nanti, Sevilla akan menjamu Dinamo Zagreb dan sepertinya masih takkan terkalahkan.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.