
Bola.net - - Barcelona hanya membutuhkan satu poin saja untuk bisa memastikan diri lolos dari Grup D Liga Champions. Tapi, Barca tegas mengincar tiga poin saat datang ke markas , Kamis dini hari WIB.
Barca saat ini telah mengumpulkan 10 poin dan berada di puncak klasemen Grup D. Jika Blaugrana bisa mendapatkan satu poin saja, maka raihan mereka tidak akan bisa dikejar Sporting CP yang ada di posisi ke-3 dengan empat poin.
Tapi, Barca akan datang ke markas Juve di Turin dengan mengusung target tiga poin alias mendapatkan kemenangan.
"Kami membutuhkan satu poin untuk bisa mencapai target pertama kami lolos ke babak 16 besar. Tapi, kami akan datang ke Turin untuk menang. Seperti yang selama ini kami lakukan," ucap winger Barca, Gerard Deulofeu.
Gerard Deulofeu.
Barca punya modal apik untuk bisa memetik poin penuh dari laga melawan Juventus. Sebab, mereka sebelumnya mereka sukses meraih kemenangan saat menjamu Juve di Camp Nou. Barca menang 3-0 saat itu. Selain itu, Barca juga belum terkalahkan di Serie A.
Tapi, Deulofeu yakin jika Juventus bukan tim yang bisa dikalahkan dengan mudah. Ia sudah berpengalaman melawan Juve di kandangnya sendiri, saat masih membela AC Milan musim lalu.
"Juve sangat kuat. Mereka adalah tim yang solid dan terorganisir dengan pelatih [Max Allegri] yang tahu apa yang dibutuhkan oleh timnya. Tapi, saya ulangi, kami datang ke Turin untuk menang," tegas Deulofeu.
Baca Ini Juga:
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 20 November 2017 22:51
Buffon Kembali Ceritakan Awal Mula Dirinya Beralih dari Gelandang Menjadi Kiper
-
Liga Spanyol 20 November 2017 10:10
-
Liga Italia 20 November 2017 09:05
-
Liga Italia 20 November 2017 05:36
-
Liga Italia 20 November 2017 05:04
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 08:37
-
Otomotif 20 Maret 2025 08:37
-
Otomotif 20 Maret 2025 08:37
-
Otomotif 20 Maret 2025 08:37
-
Bulu Tangkis 20 Maret 2025 08:35
-
Bulu Tangkis 20 Maret 2025 08:35
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...