Barca dan United Terdepan Dapatkan Verratti

Barca dan United Terdepan Dapatkan Verratti
Marco Verratti. © AFP
Bola.net - Dua klub raksasa eropa, Barcelona FC dan Manchester United, dikabarkan tengah berebut mendapatkan tanda tangan Marco Verratti pada Juli mendatang.

Kiprah pemain berusia 20 tahun itu bersama PSG terus mendapatkan perhatian dari klub-klub eropa. Setelah Juventus, kini Barca dan Setan Merah juga memantau situasi Verratti di Parc des Princess.

Hal ini juga dibenarkan oleh sang agen, Donato di Campli. Menurutnya banyak klub dari Italia, serta beberapa klub eropa yang mengincar jasa Verratti untuk musim 2013/14.

"Banyak klub Serie A yang menghubungiku dan menanyakan status Verrati, namun ada juga klub di luar Italia yang berminat kepada klien saya," ujar Di Campli seperti dilansir Le 10 Sports.

"Barcelona dan Manchester United juga berminat kepada Verrati, keduanya terdepan mendapatkan tanda tangannya. Bahkan Sir Alex Ferguson sangat kepincut melihat kualitasnya." pungkasnya.[initial]

Editorial - 10 Pesepakbola Pria Berlabel Casanova

Fun Editorial - Rambut Unik Pesepakbola di Piala Afrika 2013 (10spt/rdt)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.