
Bola.net - Pemain muda Manchester United, Axel Tuanzebe, akhirnya buka suara terkait kemenangan di laga melawan PSG. Pemain 22 tahun menilai United layak menang karena mereka tim yang lebih besar daripada PSG.
United menjalani lawatan ke Parc des Princes pada matchday pertama Grup H Liga Champions, Rabu (21/10/2020) dini hari WIB. Pada duel melawan PSG itu, United menang dengan skor 1-2.
Bruno Fernandes membuka gol United lewat penalti pada menit ke-23. Sebelum menjadi gol, penalti pertama Fernandes gagal di tangan Keylor Navas. Namun, Navas berada di depan garis dan penalti harus diulang.
Advertisement
PSG sempat menyamakan skor dari gol bunuh diri Anthony Martial. Namun, aksi Marcus Rashford pada menit ke-87 membuat United menang dan mengulang catatan apik musim 2018/2019 lalu.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
MU Lebih Besar dari PSG
Axel Tuanzebe sangat senang dengan hasil apik lawan PSG. Menang di laga pertama menjadi modal penting untuk United. Axel Tuanzebe ingin Setan Merah terus melaju pada laga selanjutnya.
"Itu hasil bagus, bagus juga untuk terus melaju. Ini pertandingan yang sulit untuk membalikkan situasi, tapi saya senang kami mendapat kemenangan," kata Axel Tuanzebe dikutip dari SporsMole.
Axel Tuanzebe menekankan bahwa sejak awal United datang ke Paris untuk menang. Mereka cukup percaya diri walau yang dihadapi adalah finalis musim lalu. Sebab, mereka yakin United adalah klub besar.
"Kami datang ke sini [Paris] untuk menang. Kami ambil bagian pada kompetisi ini untuk bersaing. Kami menunjukkan rasa hormat kepada PSG, tetapi pada akhirnya kami adalah tim yang lebih besar dan kami ingin mendominasi," kata pemain 22 tahun. dan mendapatkan tiga poin.
"Kami klub besar dan kami di sini untuk bersaing. Kami tidak di sini untuk musik atau hanya parade," tegasnya.
Sukses Axel Tuanzebe Jinakkan Kylian Mbappe
Axel Tuanzebe mendapat banyak pujian usai laga melawan PSG. Sebab, dia mampu tampil solid di lini pertahanan. Axel Tuanzebe sukses menjinakkan Kylian Mbappe dan Neymar.
"Kami bekerja keras musim lalu untuk berada di kompetisi ini, jadi kami ingin menjadi yang terbaik dan kami ingin memulai seperti yang kami lakukan hari ini dan melanjutkan momentum itu ke depan," tegasnya.
Bagi Axel Tuanzebe, laga melawan PSG sangat emosional. Sebab, ini adalah laga pertanya sejak Desember 2019 lalu. Axel Tuanzebe harus absen untuk waktu yang lama karena cedera.
Sumber: SportsMole
Baca Ini Juga:
- Sudah Tampil Apik, Apa yang Harus Dilakukan Axel Tuanzebe Sekarang?
- Terungkap! Manchester United 'Bekukan' Mason Greenwood Karena Telat Latihan
- Rekor Romelu Lukaku di Inter Milan Kian Apik, Manchester United Menyesal?
- Nganggur di Inter Milan, Manchester United Siap Tampung Christian Eriksen
- Manchester United Kalahkan PSG, Paul Pogba: Hmm Sudah Kuduga!
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Oktober 2020 20:55
Manchester United Kalahkan PSG, Paul Pogba: Hmm Sudah Kuduga!
-
Liga Champions 21 Oktober 2020 20:45
Buat Mbappe Mati Kutu, Axel Tuanzebe Dapat Bocoran dari Edinson Cavani?
-
Liga Champions 21 Oktober 2020 20:33
Bekuk PSG Jadi Bukti Manchester United Bukan Tim Kaleng-Kaleng
-
Liga Inggris 21 Oktober 2020 20:12
Usai PSG, Manchester United Kini Bidik Kemenangan Lawan Chelsea
-
Liga Champions 21 Oktober 2020 19:27
Fletcher Sanjung Mentalitas Bruno Fernandes Usai MU Bekuk PSG
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 10:15
-
Voli 20 Maret 2025 10:09
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 09:54
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 09:46
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 09:45
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 09:45
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...