
Bola.net - Atletico Madrid akan menjamu Chelsea pada leg pertama Babak 16 Besar Liga Champions 2020/2021. Laga ini akan dihelat di Arena Nationala, Rumania, Rabu (24/02) dini hari WIB.
Los Colchoneros -julukan Atletico- lolos ke babak ini dengan predikat sebagai runner-up Grup A. Sementara, The Blues -julukan Chelsea- lolos dengan predikat sebagai pemuncak Grup E.
Bagi kedua tim tersebut, pertemuan dini hari nanti akan menjadi yang kedelapan bagi mereka. Laman Worldfootball mencatat bahwa kedua tim ini pertama kali bertemu pada ajang Grup D Liga Champions musim 2009/2010.
Advertisement
Dalam laga yang dihelat di Stamford Bridge, 21 Oktober 2009, Chelsea sukses mengalahkan Atletico empat gol tanpa balas. Gol-gol kemenangan Chelsea waktu itu dicetak Salomon Kalou (dua gol), Frank Lampard, dan Luis Perea (bunuh diri).
Bagaimana perbandingan rekor juga catatan pertemuan antara Atletico dan Chelsea? Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Seimbang Catatan Pertemuan
Kalah pada pertemuan pertama tak menggambarkan nasib rekor head to head Atletico kala menghadapi Chelsea. Kedua tim ini ternyata sama kuat dalam catatan head to head mereka.
Sejauh ini, Atletico dan Chelsea sudah tujuh kali bertemu. Hasilnya? Kedua tim tersebut sama-sama meraih dua kemenangan. Sisanya, dalam tiga pertandingan, kedua tim bermain imbang.
Untuk urusan mencetak gol pun, kedua tim memiliki hasil identik. Mereka sama-sama 11 kali membobol gawang lawan.
Koleksi Piala Los Colchoneros Sedikit Lebih Banyak
Soal jumlah trofi dan piala yang telah diraih pun kedua tim memiliki hasil yang nyaris identik. Namun, soal koleksi ini, Atletico unggul tipis ketimbang The Blues.
Atletico sejauh ini telah mengumpulkan 30 trofi. Raihan-raihan trofi Los Colchoneros meliputi trofi juara La Liga, trofi Piala Spanyol, trofi Piala Super Spanyol, trofi juara Liga Europa, trofi juara Piala Intercontinental, trofi juara Piala Winners, dan Piala Supercup UEFA.
Sementara, di lemari trofinya, Chelsea mengoleksi 29 trofi. Koleksi Chelsea ini meliputi trofi juara Premier League, trofi juara Liga Champions, trofi juara Piala FA, trofi juara Piala Liga, trofi Liga Europa, trofi Piala Winners, trofi UEFA Supercup, dan trofi Community Shields.
Imbang pada Empat Laga Terakhir
Catatan pertandingan kedua klub ini dalam empat persuaan terakhir mereka pun seimbang. Kedua tim sama-sama meraih sekali kemenangan dalam empat perjumpaan terakhir mereka. Sisanya, dalam dua pertandingan, Atletico dan Chelsea bermain sama kuat.
Salah satu hasil imbang ini terjadi pada perjumpaan terakhir mereka. Dalam laga Grup C Liga Champions 2017/2018 ini, kedua tim mengakhiri laga dengan skor 1-1. Gol-gol yang terjadi pada laga di Stamford Bridge, 5 Desember 2017 tersebut dicetak Saul Niguez dan Stefan Savic.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 22 Februari 2021 21:42
-
Bundesliga 22 Februari 2021 21:33
-
Liga Inggris 22 Februari 2021 21:18
Manchester United Diprediksi Bakal Bekuk Chelsea yang Lagi Mandul
-
Liga Champions 22 Februari 2021 15:04
-
Liga Champions 22 Februari 2021 15:03
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:23
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 05:11
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:48
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:41
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...