Atletico: Keberuntungan Pertemukan Kami Lawan Barcelona

Atletico: Keberuntungan Pertemukan Kami Lawan Barcelona
Atletico Madrid (c) AFP
- Clemente Villaverde menanggapi santai hasil undian babak perempat final Liga Champions 2015-16 yang baru saja usai. Direktur Atletico Madrid ini mengaku bahwa keberuntungan telah membawa mereka bertemu dengan .


Sebelumnya, dua dari tiga wakil Spanyol di Liga Champions harus saling begal di babak perempat final Liga Champions. Dua tim tersebut adalah Atletico Madrid dan Barcelona. Sementara Real Madrid akan berjumpa dengan Wolfsburg, wakil Jerman.


"Keberuntungan telah memutuskan bahwa kami akan melawan Barcelona dan kami akan menjalaninya," tutur Villaverde dikutip dari Soccerway.


Villaverde juga menolak anggapan bahwa El Barca lebih berpeluang lolos dari babak perempat final. Ia menilai bahwa peluang Barca maupun Atletico sama besarnya. Baginya, lawan klub manapun akan sama sulitnya.


"Kami harus berjuang untuk melawan Barca. Peluang kami sama 50:50 karena kita telah sama-sama menunjukkan bahwa seberapa kuat kami di liga. Kita hanya harus melakukan apa yang harus kami lakukan," sambungnya.


"Semua tim akan akan menjadi lawan sulit dan kita harus menghormati semua klub," tukasnya. [initial]


 (soc/asa)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.