
Bola.net - - Arsenal mengalami kekalahan besar ketika berkunjung ke markas Bayern Munchen, Kamis (16/2), leg pertama babak penyisihan 16 besar Liga Champions. Dalam pertandingan yang berlangsung di Allianz Arena tersebut, gawang Arsenal kebobolan lima gol dan hanya bisa membalas satu gol.
Menurut catatan OptaJohan, lima gol tersebut membuat Arsenal secara keseluruhan telah kebobolan 200 gol di Liga Champions. Jumlah tersebut membuat Arsenal menjadi klub Inggris pertama paling banyak kebobolan di kompetisi Eropa ini.
200 - Arsenal are the first English team with 200 conceded Champions League goals. Explorers.
— OptaJohan (@OptaJohan) February 15, 2017
Terkait jalannya pertandingan, Arsenal sudah kebobolan pada menit 11 lewat tendangan melengkung Arjen Robben. Arsenal sempat membalas dan membuat skor kembali imbang berkat gol Alexis Sanchez pada menit 30.
Setelah turun minum, gawang David Ospina kebobolan empat gol. Robert Lewandowski mengawali pesta gol di babak kedua pada menit 53. Thiago Alcantara menyusul mencetak gol di menit 56 dan 63.
Jelang laga berakhir, Thomas Muller semakin menenggelamkan Arsenal dengan golnya di menit 88.
Meskipun kalah besar di pertemuan pertama, Arsenal masih punya peluang untuk membalas di leg kedua yang akan digelar di markas Arsenal, Emirates Stadium.
Baca Juga:
- Highlights Liga Champions: Bayern Munchen 5-1 Arsenal
- Highlights Liga Champions: Real Madrid 3-1 Napoli
- Hasil Pertandingan Real Madrid vs Napoli: Skor 3-1
- Hasil Pertandingan Bayern Munchen vs Arsenal: Skor 5-1
- Neymar: Saya Tidak Pernah Kalah Seperti Ini
- Napoli Tak Akan Ubah Gaya Main Hanya Karena Real Madrid
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 15 Februari 2017 21:35
-
Galeri 15 Februari 2017 18:06
-
Liga Champions 15 Februari 2017 16:15
-
Liga Champions 15 Februari 2017 16:00
-
Liga Champions 15 Februari 2017 15:50
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:43
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:40
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:27
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:23
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...