Arsenal Jemawa, Chamberlain Kecewa

Arsenal Jemawa, Chamberlain Kecewa
Alex Oxlade-Chamberlain. (c) AFP
Bola.net - Alex Oxlade-Chamberlain mengaku bahwa rasa puas diri membuat Arsenal gagal mempertahankan keunggulan tiga gol di kandang sendiri ketika menjamu Anderlecht (05/11).

Winger Inggris itu membuat timnya memimpin 3-0 di menit ke-58, kala kedua tim berduel di Liga Champions. Namun pada akhirnya, The Gunners kemasukan tiga gol berturut-turut dari tamu, hingga akhirnya hanya bisa bermain imbang 3-3.

"Sulit dijelaskan mengapa hal tersebut terjadi, namun sudah pasti kami sedikit puas diri, karena kami tidak menyelesaikan permainan dalam posisi yang kuat," tutur Chamberlain pada UEFA.com.

"Saat kami unggul 3-0, kualitas kami harusnya terus terlihat dan kami harusnya terus mendominasi di 20-30 menit akhir. Kami gagal melakukan itu dan kami mendapat hukuman," pungkasnya. [initial]

 (uefa/rer)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.