Arsenal Diminta Segera Lupakan Kemenangan Lawan Ludogorets

Arsenal Diminta Segera Lupakan Kemenangan Lawan Ludogorets
Shkodran Mustafi (c) AFP

Bola.net - - Bek , Shkodran Mustafi, menyerukan pada rekan-rekannya agar segera melupakan kemenangan lawan dan fokus ke pertandingan lawan .

Arsenal bertandang ke markas Ludogoretz di matchday 4 grup A di Liga Champions, Rabu . Sang tuan rumah sempat mengejutkan The Gunners dengan mencetak dua gol terlebih dahulu.

Akan tetapi, Arsenal mampu bangkit dan mencetak tiga gol melalui Olivier Giroud, Granit Xhaka, dan Mesut Ozil.

Kemenangan itu jelas terasa sangat menyenangkan karena itu membuktikan mental juara The Gunners. Akan tetapi Mustafi meminta rekan-rekannya agar segera menghilangkan euforia kemenangan tersebut. Sebab mereka kini akan langsung dihadapkan pada partai berat lainnya di Premier League, yakni melawan Tottenham.

"Saya mengatakan setelah setiap pertandingan bahwa tidak ada gunanya berpikir terlalu jauh ke depan," serunya seperti dilansir Metro.

"Karena Anda hanya memiliki waktu dua atau tiga hari antar laga dan tidak ada waktu untuk berpikir tentang Liga Champions lagi," terangnya.

'Permainan selesai sekarang dan dalam tiga hari Anda memiliki satu laga lagi. Pertandingan berikutnya adalah melawan Tottenham dan itu akan menjadi laga yang penting juga di kandang. Jadi kami fokus untuk yang satu itu sekarang," tegasnya.

(mtr/dim)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.