
Bola.net - Real Sociedad akhirnya mencatatkan poin pertama mereka di Liga Champions musim ini setelah bermain imbang 0-0 lawan Manchester United semalam (05/11).
La Real bermain militan dan sempat beberapa kali mendapatkan peluang emas untuk membobol gawang lawan, namun sayang hasil tanpa gol bertahan hingga laga berakhir.
Penampilan penuh determinasi yang ditunjukkan oleh pasukan Txuri-Urdin menuai pujian dari manajer United, David Moyes. Hal tersebut diungkapkan sendiri oleh pelatih Sociedad, Jagoba Arrasate.
"Moyes memberikan ucapan selamat terhadap usaha keras yang dilakukan oleh para pemain kami. Ketika mereka bermain sepenuh hati seperti itu, maka mereka layak mendapatkan apresiasi," ungkap Arrasate dalam konferensi pers usai laga.
"Satu poin akan membuat kami lebih kuat, namun tentu saja kami mengharapkan hasil yang lebih baik. Babak pertama berlangsung ketat, dan permainan semakin terbuka di paruh kedua."
Peluang Xabi Prieto dan kawan-kawan untuk lolos ke fase knock-out bisa dibilang telah hampir tertutup. Dengan sisa dua laga, mereka tertinggal enam poin dari Bayer Leverkusen di peringkat keempat. Kecuali ada keajaiban di dua laga sisa, langkah mereka kemungkinan besar akan terhenti di fase grup.[initial]
(uefa/mri)
La Real bermain militan dan sempat beberapa kali mendapatkan peluang emas untuk membobol gawang lawan, namun sayang hasil tanpa gol bertahan hingga laga berakhir.
Penampilan penuh determinasi yang ditunjukkan oleh pasukan Txuri-Urdin menuai pujian dari manajer United, David Moyes. Hal tersebut diungkapkan sendiri oleh pelatih Sociedad, Jagoba Arrasate.
"Moyes memberikan ucapan selamat terhadap usaha keras yang dilakukan oleh para pemain kami. Ketika mereka bermain sepenuh hati seperti itu, maka mereka layak mendapatkan apresiasi," ungkap Arrasate dalam konferensi pers usai laga.
"Satu poin akan membuat kami lebih kuat, namun tentu saja kami mengharapkan hasil yang lebih baik. Babak pertama berlangsung ketat, dan permainan semakin terbuka di paruh kedua."
Peluang Xabi Prieto dan kawan-kawan untuk lolos ke fase knock-out bisa dibilang telah hampir tertutup. Dengan sisa dua laga, mereka tertinggal enam poin dari Bayer Leverkusen di peringkat keempat. Kecuali ada keajaiban di dua laga sisa, langkah mereka kemungkinan besar akan terhenti di fase grup.[initial]
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 5 November 2013 23:01
-
Liga Champions 5 November 2013 22:30
-
Liga Champions 5 November 2013 22:01
-
Liga Champions 5 November 2013 21:10
-
Liga Champions 5 November 2013 18:53
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 08:41
-
Bola Indonesia 22 Maret 2025 07:53
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:44
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:42
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:29
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 07:15
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...