Apakah Ini Laga Terakhir Buffon di Liga Champions?

Apakah Ini Laga Terakhir Buffon di Liga Champions?
Gianluigi Buffon (c) Juventus

Bola.net - - Juventus akan menghadapi Tottenhan di Wembley pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2017/18, Kamis (08/3). Juventus kurang diunggulkan lolos setelah ditahan imbang 2-2 pada leg pertama.

Bagi kiper dan kapten Juventus Gianluigi Buffon, yang sekarang sudah berusia 40 tahun, ini bisa saja menjadi musim terakhirnya. Jika kandas di tangan Tottenham, ini juga bisa jadi penampilan terakhir Buffon di Liga Champions.

Bagaimana tanggapan Buffon, yang kontraknya di Juventus akan habis pada Juni 2018?

"Itu (pertandingan terakhir di Liga Champions) belum sekalipun terlintas di benak saya" kata Buffon seperti dilansir UEFA.com.

"Saya sangat optimistis."

"Saya harap ini takkan jadi pertandingan terakhir saya di Liga Champions, baik tahun ini maupun tahun-tahun yang akan datang, juga untuk Juventus."

Pada leg pertama, Juventus unggul cepat melalui dua gol Gonzalo Higuain menit 2 dan 9 (penalti). Namun Tottenham bisa menyarangkan dua gol balasan ke gawang Buffon lewat Harry Kane menit 35 dan Christian Eriksen menit 71.

Buffon dan kawan-kawan butuh kemenangan di leg kedua ini jika ingin maju ke perempat final.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.