
Bola.net - - Liverpool akan melakoni laga terbesar mereka musim ini saat bertarung melawan Real Madrid di final Liga Champions, Minggu (27/5) dini hari mendatang. Pada laga yang dilangsungkan di Kiev itu, skuat Liverpool akan berusaha untuk mengalahkan sang juara bertahan.
Sudah menjadi rahasia umum bahwa Real Madrid adalah tim terkuat di Liga Champions dalam lima tahun terakhir. Terbukti di musim ini dan empat edisi sebelumnya mereka sudah menembus empat final, meraih tiga trofi dan berpeluang menambah koleksi jika berhasil mengalahkan Liverpool nanti.
Walaupun tugas mengalahkan Madrid tidak akan mudah, tapi Roberton bersikeras bahwa yang terpenting adalah menikmati sepak bola itu sendiri. Dia pun jujur mengaku terus membayangkan bagaimana rasanya menjadi juara Liga Champions.
"Sepak bola selalu naik turun tapi ketika seorang pemain pensiun mereka sering berkata: 'seandainya saya lebih menikmatinya.' Saat ini saya bermain di salah satu tim terbesar di dunia di final Liga Champions. Tentu saja ada tekanan tinggi, tapi saya harus menikmatinya, saya akan melakukan itu," ujar Robertson pada fourfourtwo.
"Sulit untuk tidak memikirkannya. Ketika anda berbaring di atas tilam anda pasti berpikir: 'bagaimana jika?' Itu normal. Real Madrid sudah mencapai tiga final dalam empat tahun terakhir jadi mereka akan melakukan hal yang sama."
Lebih lanjut, dia menyebut bahwa yang lebih penting adalah menindaklanjuti pengandaian tersebut. Menurutnya saat ini Liverpool dihadapkan pada tugas berat dan harus berani percaya mampu meraih kemenangan.
"Tapi otak adalah bagian terburuk dari tubuh manusia karena membuat kita berandai-andai. Yang penting adalah berusaha mewujudkan pikiran-pikiran tersebut. Tentu saja kami percaya mampu memenangkannya, tapi kami tahu betapa berat tugas yang kami hadapi," tutupnya.
Baca Juga:
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Mei 2018 23:30
-
Liga Champions 21 Mei 2018 21:33
Soal Trio Firmansah, Navas: Pertahanan Madrid Terbaik di Dunia
-
Liga Champions 21 Mei 2018 16:18
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 09:16
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 08:59
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 08:41
-
Bola Indonesia 22 Maret 2025 07:53
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:44
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:42
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...