Alves: Barcelona Tidak Perlu Rencana B

Alves: Barcelona Tidak Perlu Rencana B
Dani Alves. (c) AFP
Bola.net - Dani Alves menyatakan bahwa Barcelona sama sekali tidak perlu mengubah gaya permainannya meskipun pada Kamis dini hari kemarin harus menelan kekalahan dari Celtic.

Barcelona memang sukses mendominasi jalannya pertandingan keempat Liga Champions pada Kamis dini hari. Akan tetapi, hasil akhir memperlihatkan bahwa mereka harus menyerah dengan skor 2-1 atas tuan rumah Celtic.

Meski begitu, Alves menuturkan bahwa timnya sama sekali tidak membutuhkan rencana cadangan untuk menghadapi lawan-lawan mereka selanjutnya.

"Kapanpun kami gagal untuk menang, perdebatan mengenai apakah kami membutuhkan rencana rencana B, pasti dimulai, tapi itu sama sekali tidak masuk akal karena kami memiliki filosofi dan ini lah cara kami bermain bola. Jadi solusinya adalah membuat rencana A menjadi lebih baik," tandas bek asal Brasil tersebut.

Selain itu, Alves pun juga menyatakan bahwa gol yang terjadi bukanlah gol yang dibuat oleh Celtic, akan tetapi itu adalah gol yang dibuat oleh Barca. (gl/bgn)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.