Allegri: Silva Dan Ibra Tak Akan Dijual

Allegri: Silva Dan Ibra Tak Akan Dijual
Para pemain milan di sebuah acara (c) AFP
Bola.net - Pelatih AC Milan Massimiliano Allegri bersikeras bahwa Zlatan Ibrahimovic dan Thiago Silva tidak akan dijual di bursa transfer musim panas ini. Pernyataan Allegri itu seakan untuk menjawab kunjungan Roberto Mancini ke markas Milan.

Dua pemain penting Milan itu memang diinginkan oleh Manchester City. Namun Allegri masih yakin bahwa dua pemainnya itu akan tetap di San Siro musim depan.

"Pihak klub dan presiden sudah menyatakan niatnya untuk mempertahankan Milan bermain di level teratas. Ibrahimovic dan Thiago akan tetap di sini," ucap Allegri kepada stasiun televisi AC Milan.

"Thiago masih muda dan Ibrahimovic masih bisa berbuat banyak. Mereka adalah pemain-pemain juara yang akan menjadi tulang punggung Milan di masa depan."

"Pihak klub hanya akan bekerja mencari pengganti pemain yang saat ini sudah pasti pergi," tutup Allegri.

Ibrahimovic memiliki kontrak yang akan habis pada Juni 2015, sedangkan Thiago Silva kontraknya baru akan berakhir pada 2016. Dua pemain itu memang menjadi incaran beberapa klub besar di Eropa. (fifa/hsw)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.