Allegri: Juve Menang Karena Bagus di Depan, Rapi di Belakang

Allegri: Juve Menang Karena Bagus di Depan, Rapi di Belakang
Gianluigi Buffon dan Leonardo Bonucci (c) AFP
Bola.net - Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri tampaknya paham betul apa yang harus dilakukan timnya saat bertemu tim seperti Manchester City.

Sebelum dikalahkan Juventus, The Citizens merupakan tim yang selalu menang di lima pertandingan awal Premier League dengan catatan gol yang bagus. Bukan hanya itu, anak asuh Manuel Pellegrini juga sama sekali belum pernah kebobolan di kompetisi domestik.

Sadar bahwa lawan mereka punya kemampuan lebih dari cukup untuk mengalahkan Juventus -yang tampil buruk di Serie A. Allegri pun mengaku bahwa dirinya fokus untuk bermain rapi di lini belakang, dan selalu mencoba maksimal setiap mendapatkan peluang.

"Sepakbola adalah permainan sederhana. Untuk memenangkan pertandingan, anda harus baik dalam serangan dan rapi di belakang. Itulah yang Juventus lakukan malam ini. Di kandang pemimpin klasemen Premier League," tandasnya.[initial]

 (jfc/dzi)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.