Allegri: Juve Ingin Juara Liga Champions

Allegri: Juve Ingin Juara Liga Champions
Massimiliano Allegri (c) AFP
- Massimiliano Allegri menegaskan bahwa target pertama saat berpartisipasi di Liga Champions adalah menjadi juara. Juve dan banyak tim lainnya tentu menetapkan target maksimal di kompetisi elit Eropa itu.


Meski demikian, Allegri sadar bahwa persaingan di Liga Champions sangat-sangat berat. Ada banyak syarat yang harus bisa dipenuhi sebuah tim untuk bisa sukses melaju jauh di Liga Champions.


"Ketika anda bermain di Liga Champions, normalnya anda akan menetapkan target maksimal. Dan target maksimal di kompetisi ini adalah menjadi juara. Tapi Liga Champions adalah kompetisi yang sangat sulit," terang Allegri kepada Football Italia.


Allegri menambahkan bahwa jika Juve ingin sukses di Eropa, mereka harus mempersiapkan kondisi tim dengan sangat baik. Musim lalu Juve sukses melakukannya dan bisa melaju sampai ke final.


"Jika ingin sukses, kami harus memiliki kondisi fisik terbaik pada bulan Maret. Selain itu, semua pemain harus bisa bermain. Musim lalu kami bisa melakukannya, memiliki kondisi fisik tim yang bagus pada saat penting." [initial]


 (foti/hsw)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.