Allegri: Hadapi Barca, Juve Tak Butuh Formasi Atau Kesadaran

Allegri: Hadapi Barca, Juve Tak Butuh Formasi Atau Kesadaran
Massimiliano Allegri (c) JUVE

Bola.net - - Massimiliano Allegri mengaku tak mau terlalu pusing memikirkan formasi yang akan ia pakai untuk menghadapi . memang akan bertandang ke Camp Nou untuk menghadapi Barcelona dalam matchday pertama Grup D Liga Champions.

Dalam laga ini, Allegri dibuat pusing dengan banyaknya pemain Juve yang harus absen. Ada sembilan pemain Juve yang dipastikan tak akan bisa bermain dalam laga nanti. Claudio Marchisio, Sami Khedira, Mario Mandzukic, dan Giorgio Chiellini mengalami cedera dan tak dibawa. Juan Cuadrado masih menjalani hukuman akibat kartu merah, Benedikt Howedes dianggap belum siap, jadi juga tak diajak ke Camp Nou. Sementara itu, Lichtsteiner dan Pjaca tak masuk skuat kali Liga Champions Juve.

Namun Allegri tak terlalu memikirkan formasi apa yang akan ia mainkan nantinya. Ia hanya menegaskan bahwa ia hanya akan menurunkan pemain terbaik yang dimilikinya saat ini. Soal formasi, itu bisa jadi prioritas belakangan.

"Tak ada formasi yang perlu diciptakan. lagipula saya tetap saja cuma bisa menurunkan sepuluh pemain plus penjaga gawang di laga nanti. Yang kami butuhkan adalah antusiasme dan ketidaksadaran. Jika anda menjalani pertandingan semacam ini, anda tidak boleh sampai sadar," terang Allegri saat ditanya tentang formasi Juve, seperti dilansir Football Italia.

Allegri menegaskan bahwa prioritas utama Juve dalam laga nanti adalah mencegah kebobolan. Sembari menjalankan misi untuk menjaga clean sheet, Juve juga diminta untuk mencoba mencetak gol ke gawang Barca. Sebagai catatan, Juve sudah mencatatkan dua clean sheet dalam dua pertemuan kompetitif terakhir melawan Barca.

"Besok saya akan memilih 10 pemain terbaik dan mencoba memberi masalah bagi Barca. Kami punya target luar biasa untuk mencatatkan tiga clean sheet melawan barcelona. Karena kami tahu target itu akan sangat sulit, jadi kami juga harus berusaha untuk mencetak gol."

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.