Alessio: Jika Juve Mudah Ditebak, Begitu Pula Barcelona

Alessio: Jika Juve Mudah Ditebak, Begitu Pula Barcelona
Angelo Alessio. (c) AFP
Bola.net - Angelo Alessio menolak pandangan pelatih Sahakhtar Donetsk, Mircea Lucescu yang menilai bahwa Juventus adalah tim yang mudah diprediksi.

Lucescu menyatakan bahwa Juve adalah tim yang mudah dilawan karena mereka sangat jarang mengganti formasi dan juga starting line up. Akan tetapi, Alessio membantah hal tersebut sebab juga ada tim lain yang bermain dengan cara semacam itu.

"Dia bisa mengatakan kami mudah ditebak, namun kami bisa menciptakan banyak peluang untuk mencetak gol. Jika memang begitu, maka Barcelona juga mudah ditebak - mereka hampir selalu menurunkan 11 pemain yang sama dan setiap tim tahu gaya permainan mereka, namun mereka tetap menjadi tim terbaik dalam beberapa tahun ini," tandas Alessio.

Asisten pelatih Antonio Conte ini pun menekankan kepada para pemainnya untuk tidak mempedulikan hal tersebut. Saat ini mereka harus berkonsentrasi untuk memenangkan pertandingan melawan Shakhtar dan lolos dengan predikat juara grup E. (foes/bgn)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.