
Bola.net - -
Selain Diego Costa, satu nama kejutan yang tidak didaftarkan klubnya di ajang Liga Champions adalah Stephan Lichtsteiner. Ia tidak didaftarkan oleh Juventus dengan sebuah alasan meski selama ini jadi andalan.
Lichtsteiner sebenarnya punya peran yang penting untuk Juve. Musim lalu, ia tampil pada 26 laga di Serie A bersama dengan Juve. Sementara, ia juga selalu tampil pada dua laga yang dilakoni oleh Juve pada musim 2017/18 ini.
"Saya harus membuat pilihan secara teknis, terutama karena [Claudio] Marchisio tidak berada dalam kondisi terbaiknya, jadi saya harus menambah pemain di posisi gelandang," terang Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri.
"Itu adalah pilihan teknis dan saya sangat menyesalkan telah melakukannya," sambungnya.
Allegri lantas berjanji akan memberi peran yang penting kepada Lichtsteiner. Pemain asal Swiss ini akan lebih sering bermain di Serie A. Allegri juga berjanji bahwa eks pemain Lazio akan didaftarkan pada bulan Januari mendatang.
"Lichtsteiner kami tinggalkan dan saya sangat menyesal karena dia pemain penting. Dia akan jadi pemain penting di Serie A dan kemudian akan ada dalam daftar pemain di Liga Champions pada bulan Januari," tutup Allegri.
Baca Ini Juga:
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 7 September 2017 18:38
-
Liga Italia 7 September 2017 17:15
-
Liga Champions 7 September 2017 12:45
-
Liga Champions 7 September 2017 10:48
-
Liga Italia 7 September 2017 10:40
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 14:48
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 14:14
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 13:45
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 13:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 13:14
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 12:45
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...